Video

Monday, October 5, 2020

Peduli Gamers di Indonesia, Tri Resmi Luncurkan H3RO



Perkembangan dunia game di Indonesia memang meningkat pesat dari tahun ke tahun. Hal ini terbukti berdasarkan laporan dari Newzoo mengenai pasar gamers di Indonesia yang mencapai 1,4 miliar USD di tahun 2019 dan diprediksi bisa menembus 1,7 miliar USD di tahun 2020. PT Hutchinson 3 Indonesia juga menyadari akan potensi besarnya komunitas gamers di Indonesia dengan meluncurkan produk terbarunya yakni H3RO melalui konferensi pers kepada media dan masyarakat luas secara online di YouTube Tri Indonesia (28/9).

H3RO merupakan kartu perdana dan paket data yang berfokus kepada mobile gamers di Indonesia. Selain dapat merasakan bermain dengan jaringan 4,5G Pro dari 3 Indonesia yang lebih luas dan kuat yang menjangkau hampir 35 ribu desa di seluruh penjuru Indonesia, perdana H3RO juga menghadirkan kuota internet khusus untuk bermain game mobile games populer seperti Mobile Legends, Arena of Valor, Free Fire, Call of Duty Mobile, dan PUBG Mobile.

Selain itu, Tri Indonesia juga menghadirkan ekosistem gaming yang menghadirkan berbagai keuntungan yang bisa didapatkan para gamers yang bisa diakses di website H3RO yang terintegrasi dengan Bima+. Contohnya dengan kehadiran penawaran eksklusif untuk berbagai produk dan perlengkapan gaming yang bisa dilakukan pembayaran melalui pulsa Tri. Selain itu gamers juga bisa mendapatkan coaching clinic dan tips secara gratis dari para pelaku industri gaming dan esports Indonesia yang bisa kalian di media sosial H3RO.

Tri Indonesia juga menghadirkan platform khusus untuk komunitas yang membuat gamers bisa bertukar informasi menganedan bisa bermain bersama dengan gamers lainnya. Tidak hanya itu, nantinya Tri juga menghadirkan turnamen game dengan hadiah yang menarik. "Mimpi kami anak-anak Indonesia bisa menjadi juara dunia di kompetisi esports dengan pengalaman gaming terbaik di ekosistem H3RO." kata Dolly Susanto, Chief Commercial Officer PT Hutchinson Tri Indonesia.

Untuk mendukung gamers di Indonesia bisa bermain game secara nyaman, Tri Indonesia terus membangun infrastruktur seperti kehadiran 5000 menara BTS baru sejak Maret 2020 untuk memperluas jaringan di Indonesia dan kerja sama mereka dengan DOCOMO untuk teknologi Narrow Beam Antenna yang membuat koneksi jaringan di gedung tinggi menjadi lebih stabil. "Penyempurnaan jaringan adalah prioritas kami untuk membuat pengguna semakin nyaman bermain mobile games." kata Desmond Cheung, Chief Technical Officer PT Hutchinson Tri Indonesia.

Selain itu Tri juga mendapatkan skor rating yang sangat kompetitif bahkan tertinggi dalam hal pengalaman bermain game dibandingkan dengan jaringan operator lainnya di Indonesia berdasarkan perusahaan analitik selular independen pada bulan Juli 2020. Hal ini terlepas dari upaya Tri untuk meningkatkan berbagai aspek seperti service awareness, packet core network, hingga dynamic spectrum sharing sehingga gamers Indonesia semakin puas

Kalian yang ingin membeli kartu perdana Tri H3RO, bisa mengakses melalui situs perdana Tri Indonesia, retailer Tri, dan mitra penjualan produk Tri Indonesia. Bagi kalian yang ingin menanyakan secara langsung mengenai Tri H3RO bisa menanyakan secara langsung ke Pusat Kontak Layanan Tri Indonesia di 3Store terdekat.